Wajib Anda Tahu, Berikut 3 Tips Memakai Busana Tunik untuk Tampil Kece
Tunik merupakan jenis pakaian atasan yang memiliki bentuk dan ukuran yang sangat khas. Panjang yang mencapai betis menjadikan tunik pilihan berpakaian wanita berjilbab sehari hari. Maka dari itu, ada baiknya anda mengetahui cara menggunakan tunik dengan baik dan tepat. Berikut beberapa tips yang dapat anda lakukan.
Tips Tata Cara Menggunakan Tunik Yang Baik dan Benar Agar Terlihat Lebih Kece
- Gunakan Ukuran Yang Sesuai
Tips pertama untuk anda adalah memilih ukuran tunik yang benar yang dapat menyesuaikan dengan bentuk tubuh. Hal tersebut perlu diperhatikan untuk menghindari tubuh anda terlihat bongsor. Ukuran yang tepat biasanya bawah tunik tepat di atas atau sedikit di bawah betis anda.
- Gunakan Motif dan Model Yang Sesuai
Jika anda memiliki kulit kecoklatan, motif polos berwarna gelap akan terlihat lebih menawan. Motif vertikal akan memberikan ilusi lebih ramping pada pemakainya. Selanjutnya, jika anda memiliki tubuh yang mungil, ada baiknya untuk menghindari tunik yang memiliki banyak renda.
- Hindari Celana Baggy
Tunik sangat khas dengan bentuknya yang longgar, maka dari itu anda perlu untuk menghindari memakai celana yang longgar. Tips memakai busana tunik ini penting untuk diperhatikan karena perpaduan kedua hal tersebut akan membuat anda terlihat seperti tenggelam dan bongsor.
Terdapat tiga tips utama cara penggunaan tunik yang tepat. Salah satunya adalah untuk menghindari memadupadankan tunik dengan celana longgar. Jika anda penggemar pakaian ini, kunjungi laman https://www.hijup.com/id/catagories/tunik untuk melihat berbagai variasi yunik yang tersedia.